Translate


Breaking News

Rabu, 26 Februari 2014

Mitos atau Fakta: Benarkah Manusia hanya Memakai 10 Persen Kemampuan Otak



Otak adalah hal yang sangat luar biasa, ia membantu manusia dalam beraktivitas sampai berimajinasi. Tapi ada perkataan yang mengatakan bahwa selama hidupnya manusia hanya menggunakan 10% (sepuluh persen) kemampuan otaknya. Bahkan ada yang mengatan bahwa Albert Einstein dapat menggunakan lebih dari 10% kemampuan otaknya itu. Benarkah manusia hanya memakai 10% kemampuan otak? Mitos atau Fakta?

Wow, jika manusia selama hidupnya hanya menggunakan 10% kemampuan otaknya, apa yang dapat dilakukan manusia jika ia dapat menggunakan 90% kemampuan otak manusia? Manusia itu pasti sangat menakjubkan.

Tapi sayangnya, perkataan ini hanyalah mitos, pada dasarnya setiap manusia dalam beraktivitas ringan saja memerlukan kinerja otak, bahkan untuk menjalankan sistem di tubuh kita, manusia memerlukan kinerja otak.

Otak itu sendiri terdiri dari saraf-saraf yang saling terhubung, pada saat kinerja otak dimulai, maka saraf-saraf ini akan memberikan respon-respon antara saraf yang satu ke saraf yang lainnya, lalu respon itu hilang jika kinerja selesai.

Otak manusia tidak akan bertambah besar jika seseorang semakin pintar, tapi otak manusia memiliki ukuran yang tidak berubah. Memang, otak yang lebih besar menandakan bahwa orang itu memiliki otak yang memiliki kapasitas dan kinerja yang lebih baik, tapi hal itu tergantung atas seberapa sering orang tersebut menggunakan kemampuan otaknya.

Otak manusia sendiri, semakin sering digunakan ia tidak akan bertambah besar melainkan hanya menambah jumlah lipatan yang ada di otak terssebut. Peneliti membuktikan bahwa otak Albert Einstein memiliki jumlah lipatan yang lebih banyak dari otak manusia biasa.

Albert Einstein juga mengatakan bahwa "Setiap orang itu jenius, tetapi jika Anda mengecap sebuah ikan akan kemampuannya dalam memanjat ikan, maka seumur hidupnya ia akan mempercayai bahwa dirinya itu bodoh." Hal ini menandakan bahwa kita tidak boleh mencap seseorang itu bodoh, melainkan kita harus percaya bahwa setiap orang memiliki keahlian di bidang yang berbeda.

Oleh karena hal-hal inilah, kita harus lebih giat menggunakan otak kita, baik dalam belajar, berpikir atau berimajinasi. Dengan begitu kita akan menambah kemampuan otak kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah Sobat, dan Like Blog Ini, Jika Sobat yang Mau meng COPY posting yang ada di Blog Ini, Mohon Sertakan Link dofollow-nya,
buat yang sudah COPY posting yang ada di blog dan menyertakan link dofollownya Saya Ucapkan Terima Kasih.
HARGAI SESEORANG, JIKA KAMU MAU DI HARGAI ORANG LAIN.

Designed By Aula Firdaus